Setelah Resmi Menjadi Anggota DPR, Ahmad Dhani Berjanji Akan Membenahi Industri Musik

by -28 Views
Setelah Resmi Menjadi Anggota DPR, Ahmad Dhani Berjanji Akan Membenahi Industri Musik

Ahmad Dhani menjadi salah satu dari 580 anggota Dewan Perwakilan Rakyat yang mengucapkan sumpah/janji pada Sidang Paripurna di Ruang Sidang Paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, pada Selasa (1/10/2024).

Setelah mengikuti acara tersebut, musisi senior yang juga politikus Partai Gerakan Indonesia Raya itu menyampaikan aspirasi yang ingin diwujudkan sebagai wakil rakyat. “Tugas utamanya adalah membenahi industri musik Indonesia,” kata Dhani.

Dalam kesempatan tersebut, Dhani juga ditanya mengenai dampak kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) terhadap industri musik di Indonesia. “Kita belum melihat dampak AI yang merusak,” katanya.

Lebih lanjut, Dhani mengakui bahwa ia belum mendapatkan petunjuk tentang bergabung dengan komisi mana di DPR. Hal ini masih akan dibahas lebih lanjut.

Dhani merupakan anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Timur I. Suami dari penyanyi yang juga Anggota DPR dari Fraksi Gerindra, Mulan Jameela, berhasil mengumpulkan 134.227 suara.

Dapatkan informasi terkait dalam video di bawah ini:
Video: DPR Sahkan UU Wantimpres, Ada Pasal Krusial!

(miq)