Wakil Menteri Luar Negeri Anis Matta Mengungkapkan Posisi Indonesia dalam Konflik Palestina

by -45 Views
Wakil Menteri Luar Negeri Anis Matta Mengungkapkan Posisi Indonesia dalam Konflik Palestina

Jakarta, CNBC Indonesia – Wakil Menteri Luar Negeri Anis Matta menegaskan sikap Indonesia terkait konflik Palestina. Ditemui usai dilantik di Istana Negara, Senin (21/10/2024), Anis menyatakan periode kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto ditandai oleh berbagai konflik geopolitik. Menurutnya, Indonesia bisa menjadi faktor penentu dalam situasi politik secara global.

“Saya kira sesuai dengan pidato beliau pada pelantikan, jelas sekali bahwa Indonesia akan memainkan peran yang lebih penting, lebih besar, dan sesuai dengan ukurannya sebagai negara demokrasi ketiga terbesar di dunia,” ujarnya.

Terkait dengan Palestina, menurutnya Indonesia mengemban amanat konstitusi untuk membantu semua negara yang terjajah, juga amanat kemanusiaan untuk membantu kemerdekaan Palestina.

“Artinya pesan ini sangat kuat sekali bahwa Indonesia akan memainkan peran yang lebih besar, secara khusus tentu saja di dunia Islam,” tuturnya.

Dia menambahkan konflik terbaru di Palestina yang telah berlangsung lebih dari setahun akan menjadi titik fokus bagaimana Indonesia bersikap dalam kancah geopolitik.

“Kita melihat bahwa ini akan menjadi salah satu faktor yang menentukan arah perjalanan di Timur Tengah,” katanya.

(luc/luc)