Jakarta, CNBC Indonesia – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah secara resmi menetapkan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029. Sejumlah nama disebut akan mengisi jabatan sebagai menteri di pemerintahan berikutnya. Apakah Sakti Wahyu Trenggono akan terus menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan (MenKP)?
Trenggono, ketika ditanya oleh wartawan apakah dia akan tetap menjadi menteri, ia tersenyum lebar sambil mengatakan, “No Comment. No comment kita hehehe,” ucapnya saat ditemui wartawan di hotel Raffles Jakarta, Senin (29/4/2024).
Bahkan, ia memilih tetap diam sambil tersenyum ketika ditanya oleh awak media apakah dia sudah bertemu dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto. Namun, seperti yang diketahui melalui unggahan Instagram-nya pada 21 Maret 2024 lalu, Trenggono terlihat bertemu dengan Prabowo di Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
“Ini lobster dulu aja,” katanya sambil melanjutkan berjalan.
Prabowo-Gibran telah resmi menjadi Presiden-Wakil Presiden setelah meraih suara sebanyak 96.214.691 suara atau 58,59% dari total suara sah nasional dan memenuhi syarat minimal 20% di setiap Provinsi yang tersebar di 38 Provinsi di Indonesia. Sementara itu, pesaing mereka pasangan Anies-Muhaimin hanya mendapatkan suara 24,9% dari suara sah dan pasangan Ganjar-Mahfud mengumpulkan 16,5% dari suara sah.
[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya
Video: Penerapan Aturan PIT Ditunda Lagi, Menteri KP Akui Belum Siap
(wur)